Ikhtisar:Broker forex yang meminta segala jenis pembayaran tambahan kepada penggunanya, seperti biaya penarikan, biaya penanganan, atau pembayaran pajak harus segera dicurigai karena biasanya hal seperti ini akan berujung scam.
Broker forex yang meminta segala jenis pembayaran tambahan kepada penggunanya, seperti biaya penarikan, biaya penanganan, atau pembayaran pajak harus segera dicurigai. Jika Anda menemukan broker forex yang meminta pembayaran-pembayaran seperti ini, ada kemungkinan Anda telah jatuh ke dalam perangkap broker forex palsu yang sedang mencoba menipu Anda.
Jika melihat dari websitenya winterSnow Forex adalah broker forex online yang menyediakan produk CFD dari beberapa instrumen trading, seperti forex, saham, indeks spot, futures, logam mulia, dan komoditas, serta cryptocurrency. Sebelumnya tim WikiFX telah melakukan tinjauan menyeluruh terhadap broker ini dan gagal menemukan informasi apa pun tentang nomor kontak pialang ini dan alamat terdaftar bisnis. Selain itu, situs web resmi broker winterSnow Forex juga tidak menunjukkan status regulasi atau lisensi valid apa pun yang mereka pegang.
Sebelumnya, tim WikiFX sudah membuat artikel mengenai broker ini dan kini alasan mengapa WikiFX melakukan penelusuran kepada broker ini adalah karena kami menerima kiriman Eksposur dari trader yang menggunakan broker ini, dan mereka menerima perlakuan tidak adil dari broker ini.
Berikut adalah beberapa paparan terbaru yang tim WikiFX terima terkait dengan broker ini.
Kemudian paparan lain dari trader yang juga menggunakan broker ini
Selain itu, broker ini masih mengklaim menawarkan melakukan trading di MetaTrader5 (MT5) yang terkemuka di industri, sedangkan akses mereka telah ditutup oleh MetaQuotes untuk perdagangan MT5. Namun, situs resminya masih memiliki informasi MT5! Waspadalah!
winterSnow Forex telah dibuktikan ilegal dan semua lisensinya telah kedaluwarsa, dan telah terdaftar dalam daftar Pialang Penipuan WikiFX. Informasi terkini menunjukkan bahwa broker ini tidak memiliki software trading! Regulasi status NFA (nomor lisensi: 0550280) Amerika Serikat tidak normal, menunjukkan bahwa itu tidak sah! Pialang melebihi ruang lingkup bisnis yang diatur oleh NFA! Terlebih lagi, perusahaan lain bernama “TOSAL GLOBAL LIMITED” dengan regulasi NFA (nomor lisensi: 0549629) yang dioperasikan oleh broker ini adalah tiruan yang mencurigakan! Harap waspada!
Singkatnya, sangat tidak bijaksana untuk berinvestasi menggunakan broker ini. WikiFX mengingatkan Anda bahwa penipuan forex yang ada di mana-mana, Anda sebaiknya memeriksa terlebih dahulu informasi mengenai suatu broker dan ulasan pengguna di WikiFX sebelum berinvestasi. Anda juga dapat mengekspos penipuan forex di WikiFX. WikiFX akan melakukan segala daya untuk membantu Anda dan mengungkap penipuan dan memperingatkan orang lain untuk tidak tertipu. Selain itu, korban penipuan disarankan untuk mencari bantuan langsung dari polisi setempat atau pengacara.
Sekilas Tentang WikiFX
WikiFX adalah platform yang digunakan untuk mencari informasi mengenai broker forex yang ada di seluruh dunia. Memiliki tugas utama dalam memberikan informasi dari organisasi perdagangan valuta asing atau broker forex yang disertakan dengan informasi seperti pencarian informasi dasar, pencarian lisensi peraturan, penilaian kredit, identifikasi platform, survei lokasi dan layanan lainnya. WikiFX, memiliki data lebih dari 37.000 pialang di seluruh dunia dan secara aktif berkolaborasi dengan 30 otoritas keuangan yang ada di seluruh dunia untuk memberikan informasi yang dapat diandalkan kepada para pengguna dan para trader yang menggunakan aplikasi WikiFX.
Otoritas keuangan berwenang untuk yurisdiksi Spanyol, CNMV, pada 03-Maret-2025 menerbitkan daftar cekal terbaru kategori broker layanan trading online instrumen keuangan ilegal yang dinilai berbahaya dan berpotensi besar menimbulkan kerugian bagi para trader dan investor.
Admirals Group AS yang terkait dengan broker forex Admiral Markets mengalami penurunan signifikan dalam basis kliennya, kehilangan 52% klien aktif pada tahun 2024. Perusahaan juga mengalami penurunan 43% dalam akun perdagangan aktif selama periode yang sama.
Komisi Sekuritas dan Investasi Australia (ASIC) telah melarang Direktur Broker JB Markets, Peter Aardoom dari Brisbane dari menyediakan layanan keuangan, mengendalikan entitas yang menjalankan bisnis layanan keuangan, dan melakukan fungsi apa pun yang terlibat dalam menjalankan bisnis layanan keuangan selama 8 tahun.
Klien platform DB Investing akan memperoleh akses ke analisis sentimen, pelacakan peristiwa dan analisis prediktif melalui alat Acuity. Broker forex DB Invest Limited yang terdaftar di Seychelles ini memperkenalkan sinyal AI, perdagangan kripto dan akun mata uang lokal.