Ikhtisar:Pig butchering scam atau penipuan pig butchering adalah modus penipuan yang awalnya ditemukan di Asia Tenggara dan dilakukan dengan menggabungkan elemen skema investasi, penipuan romantis, dan penipuan mata uang/ aset kripto. Berikut broker bodong yang terlibat dengan modus seperti ini. Bagaimana MetaTrader ikut terlibat skema semacam ini? Simak selengkapnya di artikel berikut ini
Pig butchering scam atau penipuan pig butchering adalah modus penipuan yang awalnya ditemukan di Asia Tenggara dan dilakukan dengan menggabungkan elemen skema investasi, penipuan romantis, dan penipuan mata uang/ aset kripto.
Modus ini dinamakan penipuan pig butchering karena secara metafora menggambarkan proses penipuan yang dilakukan pelaku untuk mendapatkan kepercayaan korban dan kemudian mengeksploitasinya untuk keuntungan finansial si pelaku.
Penipuan pig butchering yang dilakukan di industri forex atau valas, diketahui dilakukan dengan memanfaatkan platform trading seperti MetaTrader.
Karena meningkatnya aktivitas penipuan yang terkait dengan platform ini, perusahaan Apple sebelumnya telah menghilangkan layanan seperti MetaQuotes di platform mereka hingga peraturan dan persyaratan yang lebih ketat diterapkan untuk mengekang penyalahgunaan tersebut.
Respons tersebut dilakukan dalam upaya menunjukkan meningkatnya kekhawatiran dan kebutuhan akan langkah-langkah keamanan yang lebih ketat di sektor perdagangan mata uang dan mata uang kripto.
Dunia trading masa kini telah beralih ke online, dan menjadi terbuka lebar bagi peserta ritel dan secara tidak langsung ikut terikat erat dengan sejumlah platform media sosial seperti Reddit, Instagram, YouTube hingga X (sebelumnya Twitter). Dan kini menggabungkan lanskap kripto, melalui bitcoin hingga seluruh kelas aset digital baru.
Secara umum, hal ini merupakan hal yang baik jika dilihat dari sudut pandang. Karena bisa dibilang hal ini telah menciptakan lingkungan perdagangan dan investasi yang demokratis.
Namun, terdapat hal yang tidak dapat dihindari jika menghabiskan banyak waktu di arena online adalah ledakan volume dari frekuensi percobaan aktivitas penipuan, dengan menggunakan berbagai teknik penipuan yang semakin licik dan terus berkembang.
Di X (Sebelumnya Twitter), modus penipuan tentang EA bodong semakin merajalela. Bagaimana tidak, pelaku melakukan posting EA bodong mereka yang juga menggunakan broker bodong dengan cara mengomentari postingan dari analis dan influencer terkemuka.
Sementara itu di YouTube, slot iklan berisi video iklan platform bodong yang juga menggunakan MetaTrader yang ditujukan untuk menipu trader pemula dan pemegang aset kripto. Dan mirisnya, sebagian kecil dari postingan penipuan yang dilakukan oleh pelaku benar-benar menelan korban. Karena terdapat korban nyata yang kemudian melaporkan mengalami kerugian finansial yang sangat besar setelah mengikuti saran postingan bodong tersebut.
Di tahun 2024 ini, tren penipuan dengan modus pig butchering muncul menjadi tren yang meresahkan di mana broker forex penipu hadir dengan menampilkan MetaTrader sebagai platform trading mereka. Hal tersebut dilakukan semata-mata untuk memanfaatkan popularitas platform trading yang banyak digunakan ini.
Berikut adalah beberapa kasus dari broker dengan modus serupa yang pernah dibahas oleh WikiFX:
1. Kasus BKYHYO
Kasus di broker ini melibatkan modus pig butchering dan penipuan asmara untuk kemudian diarahkan menggunakan broker bodong BKYHYO. Ketika telah melakukan deposit, korban akan terus diperdaya oleh pelaku sehingga melakukan terus melakukan deposit dan tidak bisa melakukan penarikan sama sekali. Selengkapnya bisa dibaca disini Rayuan Beracun BKYHYO
2. winterSnow Forex
Platform yang berasal dari Hong Kong ini telah dilaporkan karena kasus penipuan dengan modus pig butchering dan penipuan asmara sebelum akhirnya dinyatakan Ponzi. Baca selengkapnya disini Broker Wintersnow Ternyata Ponzi
3. FX Corp
Kasus terkini yang berkaitan dengan pig butchering dan penipuan asmara diterima WikiFX pada Desember 2023. Pada kasus ini, broker FX Corp disebut oleh korban dari Indonesia sebagai broker yang digunakan oleh pelaku. Selengkapnya baca disini Trader Indo Ungkap Broker Penipu
Dengan menggunakan broker forex yang tepat, secara signifikan dapat memengaruhi pengalaman trading dan kesuksesan Anda secara keseluruhan. Karena status regulasi broker adalah salah satu faktor kunci yang tidak boleh diabaikan.
Di bawah ini sejumlah broker global dan teregulasi yang bisa dijadikan sebagai referensi Anda untuk melakukan trading forex:
1. XM
2. Exness
3. FBS
Baik Anda seorang pemula atau trader berpengalaman, broker yang andal berfungsi sebagai mitra Anda karena menyediakan banyak sumber daya, termasuk webinar, tutorial, dan analisis pasar. Akses tersebut akan membantu Anda dalam membuat keputusan yang tepat dan meningkatkan keterampilan perdagangan Anda seiring waktu.
Broker forex trading online Infinox Capital Limited (Infinox) telah didenda £99.200 (setara Rp 2 Milyar) oleh FCA karena gagal menyerahkan 46.053 laporan transaksi yang berisiko penyalahgunaan pasar tidak terdeteksi. Untuk memantau, mendeteksi, dan menghentikan penyalahgunaan pasar secara efektif, FCA perlu menerima laporan transaksi yang lengkap, akurat, dan tepat waktu.
Pengadilan federal memerintahkan perusahaan internasional untuk membayar lebih dari $451 Juta atas penipuan opsi biner global. Nama broker yang terlibat, antara lain; BigOption & BinaryOnline. Tiga orang pelaku yang merupakan warga negara Israel; Yossi Herzog, Lee Elbaz dan Shalom Peretz.
Broker forex Robinhood "Mulai Meluncurkan" Variasi Perdagangan Berjangka di 2025: Menawarkan Bitcoin, Ether, dan Kontrak Lainnya. Platform ini akan menawarkan kontrak berjangka untuk valuta asing, indeks, komoditas dan mata uang kripto. Kontrak berjangka mata uang kripto akan diselesaikan secara tunai.
Selamat tahun baru ! Menjelang Tahun Baru Imlek, WikiFX menyampaikan harapan tulusnya kepada Anda. Dengan dukungan kuat Anda dalam perjalanan investasi, WikiFX berdedikasi untuk membangun platform informasi forex yang aman, transparan dan efisien.